Masyarakat Multikultural

 

Masyarakat Multikultural


Pengertian masyarakat multikultural (multicultural society):
masyarakat yang terdiri dari banyak kebudayaan dan antara pendukung kebudayaan saling menghargai satu sama lain.
Jadi, masyarakat multikultural merupakan masyarakat yang menganut multikulturalisme, yaitu paham yang beranggapan bahwa berbagai budaya yang berbeda memiliki kedudukan yang sederajat.

Ciri-ciri masyarakat multikultural:

a. Spirit untuk hidup bersama dalam perbedaan

b. Menerima orang lain yang memiliki ciri sosial yang berbeda

c. Toleransi terhadap perbedaan dan kesederajatan   

Perilaku yang Sesuai dengan Masyarakat Multikultural 

a. Bersikap toleran : menghargai kepercayaan / kebiasaan / pandangan yang berbeda.
b. Memiliki pergaulan yang inklusif (terbuka) terhadap kelompok yang berbeda
c. Mengembangkan kebersamaan di antara kelompok-kelompok yang berbeda

Komentar