Jarak dalam Interaksi

 Menurut Hall, dalam interaksi sosial, orang cenderung menggunakan empat macam jarak, yaitu jarak intim (intimate distance), jarak pribadi (personal distance), jarak sosial (social distance), dan jarak publik (public distance).


1. Pada jarak intim (sekitar 0-45 cm), terjadi keterlibatan intensif pancaindera dengan tubuh orang lain. Contoh jarak intim terdapat pada dua orang yang melakukan olahraga sumo dan gulat. Apabila seseorang terpaksa berada dalam jarak intim, seperti di dalam bus atau kereta yang penuh sesak, ia akan berusaha sebisa mungkin menghindari kontak tubuh dan kontak pandangan mata dengan orang di sekitarnya.

2. Jarak pribadi (sekitar 45 cm-1.22 m) cenderung dijumpai dalam interaksi antara orang yang berhubungan dekat, seperti antara ibu dan anak.

3. Pada jarak sosial (sekitar 1.22 m-3.66 m), orang yang berinteraksi dapat berbicara secara wajar dan tidak saling menyentuh. Contoh, interaksi dalam pertemuan santai (dengan teman, guru, dan sebagainya). Interaksi di dalam rapat pekerjaan formal juga masuk ke dalam jarak ini.

4. Jarak publik (di atas 3.66 m) umumnya dipelihara oleh orang yang harus tampil di depan umum, seperti politisi dan aktor. Semakin jauh jarak, semakin keras pula suara yang harus dikeluarkan. Kata dan kalimat pun harus dipilih secara saksama.

(http://anen9.blogspot.com/2016/03/aturan-dalam-interaksi-sosial.html)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Conversation

Contoh Kegiatan Memperingati Bulan Bahasa untuk Guru: Menulis 7 Hari Tanpa Henti di Media Sosial

Konflik Sosial - Minta Suami Cari Kerja, Istri Malah Ditonjok Pakai Batu Akik

Lowongan Asisten Peneliti OJK 2019

Konflik Vertikal dan Horizontal

Idioms

Hellen Keller

Ustadz Iman Santoso: Perang Dunia Ketiga Nampaknya akan Segera Dimulai

Cara Membuat Blog di Blogger

Kisi-kisi Ujian Nasional (UN) Sosiologi Tahun Pelajaran 2014/2015